![]() |
Dok, foto; Tim Biro Pengamanan Internal (Paminal) Divpropam Polri Lakukan Kunjungan ke Polres Trenggalek. Kamis (26/12/2024). |
MSRI, Trenggalek - Kepolisian Resort Trenggalek menerima kunjungan dari Tim Biro Paminal ( Pengamanan Internal ) Divpropam Polri. Kunjungan tim yang dipimpin oleh Kombes Pol Dedy Suhartanto, S.I.K. M.M. dalam rangka memantau langsung kondisi keamanan wilayah sekaligus meninjau kesiapan Pos pengamanan maupun Pos pelayanan Natal &Tahun Baru (Nataru) Kamis, (26/12/2024).
Kedatangan tim di Pos pelayanan Nataru di halaman Trenggalek Agropark disambut oleh Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si. didampingi sejumlah pejabat utama serta para petugas pos pelayanan.
Tim kemudian mengecek Pos pelayanan baik aspek personel, sarana prasarana (Sarpras) mauupun fasilitas pendukung lainnya. Tak hanya itu, tim juga berdialog dengan sejumlah petugas untuk mengetahui secara persis tentang situasi, kondisi ,serta hambatan maupun kendala yang dihadapi selama Nataru.
Dalam kesempatan tersebut, AKBP Indra memaparkan tentang kondisi keamanan wilayah Kabupaten Trengggalek melalui layar monitor menggunaan Electronic Tactical Game (ETC) serta berbagai upaya yang tergelar dalam rangka mengantisipasi kerawanan dan gangguan Kamtibmas selama Nataru.
“Kita paparkan secara gamblang terkait kondisi Kamtibmas Kabupaten Trenggalek, pelibatan personel, titik-titik rawan baik kriminalitas maupun laka lantas, jalur wisata hingga pola pengamanan yang kita lakukan.” Ungkap AKBP Indra.
Selain itu, pihaknya juga menjelaskan bahwa untuk mendukung Operasi Lilin Semeru 2024, Polres Treggalek mendirikan 3 Pos Nataru yakni, Pos pelayanan Agropark, Pos pengamanan Durenan dan Watulimo.
“Alhamdulillah, tim memberikan apresiasi atas kerja keras kita semua dalam mengelola Kamtibmas sehingga situasi di kabupaten Trenggalek sampai saat ini tetap tertib aman kondusif.” pungkasnya.
{ Kuplik86 }
dibaca
Posting Komentar