Media Suara Rakyat Indonesia.id

SK Gubernur Jatim Turun, DPRD Gresik Segera Lantik Wahidatul Husnah Gantikan dr Asluchul Alif

SK Gubernur Jatim Turun, DPRD Gresik Segera Lantik Wahidatul Husnah Gantikan dr Asluchul Alif
Dok, foto; SK Gubernur Jatim Turun, DPRD Gresik Segera Lantik Wahidatul Husnah Gantikan dr Asluchul Alif.


GRESIK - JAWA TIMUR 
Media Suara Rakyat Indonesia

Wahidatul Husnah, calon legislatif (caleg) dari Partai Gerindra untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 9 Manyar-Bungah, dijadwalkan dilantik sebagai anggota DPRD Gresik pada Kamis, 14 November. 

Pelantikan ini dilakukan melalui mekanisme pergantian antar waktu (PAW) setelah keluarnya Surat Keputusan (SK) dari Gubernur Jawa Timur.

Wahidatul Husnah menggantikan dr. Asluchul Alif, yang mengundurkan diri dari kursinya di DPRD karena mencalonkan diri sebagai Calon Wakil Bupati dalam Pilkada 2024, berpasangan dengan Bupati Petahana Fandi Akhmad Yani.

"Rencananya pelantikan akan digelar Besok Kamis 14 November," ujar Wakil Ketua DPRD Gresik Lutfi Dhawam.

Dengan dilantiknya Wahidatul Husnah, maka jumlah anggota DPRD Gresik genap 50 orang.

"Kami berharap nanti kinerja DPRD Gresik semakin optimal dengan lengkapnya jumlah anggota," ungkapnya.

Sekedar diketahui, sebelumnya dr Asluchul Alif sempat dilantik menjadi anggota DPRD Gresik periode 2024-2029 pada Jumat, (23/8) lalu.

Namun, beberapa minggu setelah dilantik dr Asluchul Alif mengajukan pengunduran diri karena maju sebagai Cawabup di Pilkada 2024 mendampingi Bupati Petahana Fandi Akhmad Yani.

Sesuai hasil pileg 2024 lalu, Gerindra Gresik berhasil meraih dua kursi di Daerah Pemilihan (Dapil) 9 Manyar-Bungah.

Dua caleg terpilihnya yakni dr Asluchul Alif yang memperoleh 9.448 suara dan Yuyun Wahyudi dengan 3.943 suara.

Karena dr Asluchul Alif mengundurkan diri, maka yang berhak menggantikannya yakni caleg yang memperoleh suara urutan ketiga Wahidatul Husnah dengan 3.688 suara.
{ Eka }
Baca Juga

dibaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
Media Suara Rakyat Indonesia.id