Media Suara Rakyat Indonesia.id

Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi

Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi
Dok, foto; Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi. 

MENGWI, MSR Indonesia - Adanya kegiatan Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi, Kecamatan Mengwi yang dipimpin oleh mangku Pura Taman Ayun Mengwi. Kamis (17/10/2024). 

Pada kesempatan ini dihadiri oleh Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, S.STP.,M.M., Kapolsek Kompol Ketut Adnyana T.J., S.Sos., S.H., M.M., Waka Polsek Kompol IB. Ketut Mantra, Kanit dan Panit, beserta seluruh jajaran anggota Polsek Mengwi. 

Persembahyangan purnama merupakan agenda rutin atau program religius yang di laksanakan oleh anggota Polsek Mengwi yaitu yang bertujuan untuk memohon keselamatan dan kelancaran dalam pelaksanaan tugas sehari hari.

Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi

Serta diberikan kesehatan dan terhindarkan dari berbagai macam marabahaya serta salah satu komitmen Polsek Mengwi dalam rangka memberikan pelayanan maksimal yang bersih dan transparan kepada masyarakat dimana hal tersebut diperlukan sebagai upaya kesadaran diri yang tulus dan ikhlas dari setiap personil, maka dari itu dilakukan pendekatan spiritual dengan melaksanakan persembahyangan .

Kapolsek Kompol Ketut Adnyana T.J., S.Sos., S.H., M.M., menjelaskan terkait dengan kedisiplinan anggota dalam pelaksanaan tugas agar apa yang di perintahkan oleh pimpinan di laksanakan dengan ikhlas dan senang hati, tidak ada personil Polsek Mengwi yang terlibat kasus hukum," jelasnya Kapolsek Mengwi. 

Persembahyangan bersama bertempat di Pura Taman Ayun Mengwi

Ia mengingatkan kembali kepada anggota terkait Pilkada agar netralitas tetap di jaga atau tidak ada personil Polsek Mengwi yang terlibat dalam kegiatan politik praktis dan atau berfoto bersama dengan salah satu calon politik yang menunjukan pose berbentuk dukungan terhadap Paslon tertentu.

Bagi personil yang terkena Sprin pengamanan kegiatan perang ketupat desa adat kapal agar mempersiapkan diri serta melaksanakan tugas dengan tulus ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab.

Sedangkan kegiatan diakhiri dengan penyerahan tali kasih dari Kapolsek Mengwi kepada para pemangku pura taman ayun, kegiatan persembhayangan berakhir pada pukul 09.10 Wita dengan tertib dan lancar," pungkasnya.

{ Spr99 }

Baca Juga

dibaca

Post a Comment

أحدث أقدم
Media Suara Rakyat Indonesia.id