Media Suara Rakyat Indonesia.id

Kapolsek Dukuh Pakis Berikan Bimbingan Penyuluhan Kepada Pelajar SMAK Dharma Mulya Surabaya

Dok, foto; Kapolsek Dukuh Pakis Berikan Bimbingan Penyuluhan Kepada Pelajar SMAK Dharma Mulya Surabaya. Rabu (30/10/2024).

SURABAYA, MSR Indonesia - Guna mencegah kenakalan remaja dikalangan pelajar, Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Masdawati Saragih,S.H,M.H memberikan bimbingan penyuluhan kepada 80 pelajar SMAK Dharma Mulya Surabaya kelas 12.

Kegiatan tersebut di laksanakan di Aula Sekolah SMAK Dharma Mulya Jl.Raya Dukuh Kupang Barat 47 Surabaya, Rabu, (30/10/2024) pukul 09.00 Wib. 

Baca Juga

Kegiatan bimbingan dan penyuluhan ini dalam rangka kegiatan pembinaan mental dan pembekalan wawasan pelajar kelas 12 Sekolah Menengah Atas Kristen Dharma Mulya dimana diharapkan jika telah menyelesaikan belajarnya dapat memiliki wawasan dan kesiapan menuju pendidikan yang lebih tinggi maupun bermasyarakat , terang Sri Wahyuni ,Spd Kepala Sekolah SMAK Dharma Mulya Surabaya.

Materi yang disampaikan oleh Kapolsek Dukuh Pakis perihal kenakalan remaja dimana diimbau agar para pelajar tidak terlibat tawuran, penyalahgunaan Narkoba, pelanggaran lalu lintas maupun perbuatan pidana .

Dimana para pelajar secara seksama mengikuti jalannya Binluh dengan penuh perhatian serta diantara pelajar ada yang menyampaikan beberapa pertanyaan diantaranya perihal lalu lintas apakah diperbolehkan mengendarai sepeda motor bila belum memiliki SIM sedangkan lokasi rumah ke sekolah cukup jauh dan dijawab dengan lugas oleh Kompol Masdawati Saragih bahwa sesuai aturan tidak boleh.

Belajar dan belajar itu tugas pelajar dimana fokus / konsentrasi kepada pelajaran sekolah sehingga bisa berprestasi membanggakan sekolah, orang tua dan bangsa , jelas Kompol Masdawati Saragih.

Kepedulian kita kepada generasi penerus bangsa ini sebagai bagian bentuk kepedulian orang tua warga negara Indonesia untuk selalu memberikan perhatian kepada para pelajar agar dapat berprestasi dan tidak terlibat kenakalan remaja , tambah Kompol Masdawati Saragih. (Achmad)


dibaca

Post a Comment

أحدث أقدم
Media Suara Rakyat Indonesia.id