![]() |
Dok, foto; Jalin Kebersamaan, Kodam Brawijaya dan Komunitas Harley Davidson Ziarah Ke TMP Hormati Jasa Para Pahlawan. |
SURABAYA, MSR Indonesia - Momentum peringatan HUT TNI ke-79 tahun 2024 di lingkungan Kodam V/Brawijaya masih bergulir. Momentum peringatan itu, kini ditandai dengan adanya pelaksanaan ziarah bersama.
Ada yang berbeda, pelaksanaan ziarah yang digelar di Taman Makam Pahlawan 10 November Kota Surabaya, tak hanya diikuti oleh pejabat dan prajurit di lingkungan Kodam Brawijaya saja. Namun, pelaksanaan ziarah itu juga turut diikuti oleh komunitas Harley Davidson, Sabtu (26/10/2024)
“Ziarah ini bukan hanya sekadar tradisi, tetapi juga merupakan bentuk penghormatan kami kepada para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan,” ujar Kasdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Endro Satoto.
“Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi generasi muda untuk selalu mengingat jasa para pahlawan,” imbuhnya.
Usai menggelar ziarah bersama komunitas Harley, Kasdam bersama komunitas Harley menggelar konvoi di beberapa titik lokasi yang ada di Surabaya. Bahkan, pada kesempatan itu, Brigjen TNI Endro mendapat kesempatan untuk mengendarai motor Harley milik salah satu anggota HDCI.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat serta menumbuhkan rasa nasionalisme,” jelas Brigjen TNI Endro.
{ Achmad }
dibaca
إرسال تعليق